PERANCANGAN PROGRAM PERPUSTAKAAN PADA SMK MUHAMMADIYAH 09 JAKARTA SELATAN
Keywords:
Perancangan Program, Perpustakaan Sekolah.Abstract
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui seperti apa sistem yang digunakan dalam mengolah data-data transaksi peminjaman dan pengembalian buku yang ada di Perpustakaan Perguruan Muhammadiyah Jakarta Selatan dan kendala apa yang dihadapi dalam penerapan sistem tersebut. Selain itu penulis berharap para pembaca dapat memahami dalam penggunaan suatu sistem khususnya data-data transaksi peminjaman dan pengembalian buku yang dikerjakan secara manual. Metode penelitian yang digunakan dalam perancangan ini adalah metode pengembangan perangkat lunak dengan model waterfall dan Teknik pengumpulan data dengan melakukan tiga penelitian yaitu penelitian observasi, penelitian wawancara dan penelitian pustaka. Selama penelitian penulis menemukan bahwa pada Perpustakaan Perguruan Muhammadiyah Jakarta Selatan belum memiliki sistem aplikasi pengolahan data yang terkomputerisasi dan masih menggunakan pembukuan untuk proses pengolahan data buku, data anggota, data peminjaman dan pengembalian buku, sehingga dapat terjadinya saat pendataan yang tidak beraturan dan tidak menutup kemungkinan pula data tidak tersusun rapih atau mudah hilang. Setelah melakukan penelitian, penulis memberikan kesimpulan bahwa Perpustakaan Perguruan Muhammadiyah Jakarta Selatan memerlukan suatu sistem yang terkomputerisasi sehingga membantu pekerjaan para petugas perpustakaan agar menjadi lebih cepat dan efektif. Penulis mencoba membuat suatu program yaitu Program Aplikasi Perpustakaan menggunakan bahasapemrograman Visual Basic 6.0.
Kata Kunci: Perancangan Program, Perpustakaan Sekolah.
Downloads
References
Fathansyah. 2007. Basis Data. Bandung: Informatika.
Fatta, Hanif Al. 2007. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi untuk Keunggulan Bersaing Perusahaan dan Organisasi Modern. Yogyakarta: CV. Andi Offset.
Frieyadie.2007. Belajar Sendiri Pemrograman Data base Menggunakan FoxPro 9.0. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.
Jogiyanto. 2014. Analisis & Desain Sistem Informasi. Yogyakarta: C.V Andi Offset.
Rahman, Su. 2013. Cara Gampang Bikin CmsPhp Tanpa Ngoding. Jakarta: Media kita.
Rosa A.S., dan M. Shalahuddin. 2013. Rekaya Perangkat Lunak Terstruktur dan Berorientasi Objek. Jakarta: Informatika.
Sadeli, Muhammad. 2012. Aplikasi Sms dengan Visual Basic 6.0 dan Visual Basic 2010. Palembang: Maxikom.
Soleh, RediTaofik. 2007. Aplikasi Penjualan Menggunakan VB 6.0 dan Navicat Mysql. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.
